Foto : Bersama siap membagikan bingkisan |
Koordinator Bosen Berbagi, Ely Nyunanto mengaku bangga dengan kegiatan bagi bungkisan kepada kepada fakir miskin dan yatim piatu di desanya. “Alhamdulillah dalam bulan Ramadan 1440 H ini kami bisa membagikan bingkisan kepada saudara-saudara kita yang kurang beruntung."
“Untuk tahun ini, pertama kalinya kegiatan bosen berbagi diadakan. Meski tak banyak, kami baru bisa membagi sekitar 87 bingkisan lebaran berupa parsel dan sembako serta 15 donasi bagi anak yatim. Semoga tahun depan, jumlah penerima bertambah. Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian kami kepada sesama, yang memang membutuhkan bantuan,” ujar Ely di sela-sela pemberian bingkisan lebaran di Desa Sendangrejo, Jum'at (31/5/2019).
Foto : Seorang anggota karang taruna sedang membagikan bingkisan |
Bingkisan paket sembako ini, Ely manambahkan merupakan hasil patungan sukarela (Swadaya) dari pemuda dalam rangka mengisi Bulan Suci Ramadan 1440 H untuk berbagi dengan sesama.
Pemberian bingkisan itu dilakukan dari rumah kerumah kepada warga yang berhak menerima. “Ini kegiatan sosial jadi soal jumlah dan anggarannya tidak perlu kami sebutkan, sumbangan Lillahitaala saja,” jelas Ely.
"Kami berharap bantuan ini meskipun tak seberapa dapat meringankan beban mereka dan dapat memberi motivasi bahwa mereka ada yang memberi perhatian sehingga mereka mempunyai semangat untuk berjuang dalam meraih kehidupan yang lebih baik sehingga tak merasa sendiri," kata Ely.***(Red)
0 Komentar