IKLAN




 

Nahdhliyin Banjarejo Peduli Covid 19, Bagikan Masker Di Dua Pasar


Pembagian masker gratis dari MWC Nahdhlatul Ulama Kecamatan Banjarejo dan organ sayapnya, didukung oleh Forkompimcam Banjarejo, untuk mencegah penularan Covid 19 dilakukan di dua Pasar, yaitu Pasar Banjarejo dan Pasar Mojowetan  (Rome)

"Cegah penularan virus Corona atau Covid 19, adalah tanggungjawab bersama, baik Pemerintah, Organisasi dan Masyarakat harus bahu membahu menanganinya, karena ini bencana nasional"

Peran Serta NU
BLORA, ME - Jajaran Pengurus Organisasi Massa dari Majelis Wilayah Cabang (MWC)  Nahdhlatul Ulama Kecamatan Banjarejo, bersama organ sayapnya yaitu Barisan Anshor Serbaguna (Banser), Lembaga Zakat Infaq dan Shodaqoh ya (Lazis NU) bersama, Camat, Kapolsek dan Danramil Banjarejo, melaksanakan upaya cegah Covid 19, di dua Pasar, yaitu Pasar Banjarejo dan Pasar Mojowetan. Pada hari ini, Selasa pagi (14/4/2020). Camat Banjarejo, Zaenuri menyampaikan apresiasi yang tinggi, atas peran serta MWC NU Banjarejo dan organ - organ sayapnya.

"Saya ucapkan terimakasih atas bantuan dan peran aktif dari MWC NU Banjarejo, yang telah memberikan bantuan 1000 masker gratis, untuk warga, sebagai bentuk kepeduliannya atas bencana nasional non alam ini, sebagaimana disampaikan oleh Pemerintah Pusat," ujarnya, saat apel sebelum pelaksanaan giat tersebut.
Sinergitas dan kerjasama yang baik akan terus dilakukan antara Forkompimcam dan Ormas di Banjarejo terlebih saat menghadapi wabah virus Corona ini, demi memberikan rasa solidaritas dan aman bagi masyarakat (Rome)

Polsek Rutin Patroli
Sementara itu, di saat yang sama, Kapolsek Banjarejo, AKP. Tejo Utomo, SH, juga memberikan arahan dan sosialisasi terkait peran Kepolisian Republik Indonesia, dengan melaksanakan patroli rutin di wilayah Kecamatan Banjarejo.

"Kami menghimbau kepada masyarakat terkait tugas kami, untuk mengawal kebijakan Pemerintah dan Maklumat Kapolri, dengan melakukan patroli rutin,  terkait pelaksanaan social distancing, jangan keluar rumah, apalagi berkerumun di warung - warung, semua demi pencegahan virus Corona, sayangi keluarga, dan orang lain," pesannya.

Bhabinkamtibmas Polsek Banjarejo bersama aktifis Muslimat NU sedang memasangkan masker kepada warga yang melintas di depan Pasar Banjarejo (Rome)
Bagi 1000 Masker
Koordinator Lapangan, sekaligus Ketua Lazis NU, Solikin, mengungkapkan bahwa pihaknya, akan membagikan 1000 masker untuk warga Kecamatan Banjarejo.

"Untuk sesi pertama, kami akan bagikan 1000 masker, sasaran kami di Pasar Banjarejo dan Pasar Mojowetan, ini adalah upaya cegah penularan Covid 19, dan ini akan terus kami lakukan, disamping untuk antisipasi, juga untuk pemberdayaan warga yang punya usaha jahit, meskipun tidak bisa cepat produksinya, yang penting ada manfaatnya, secara ekonomi," paparnya.

Wito, salah satu tokoh pemuda Desa Sumberjo, Ngawen, sangat mendukung program pembagian masker oleh NU.

"Semoga Pemerintah Desa kami juga akan melakukan hal yang sama, bagi - bagi masker untuk warganya, sambil sosialisasi tentang Covid 19, kan bisa dianggarkan dalam Dana Desa, untuk pos kebencanaan," tandasnya kepada Monitor Ekonomi. (Rome)

Posting Komentar

0 Komentar