IKLAN


 

PMI Blora Peduli Veteran, Kunjungi Dan Berikan Paket Sembako

Jajaran Pengurus PMI Kabupaten Blora kunjungi Janda Veteran Republik Indonesia

"Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Legiun Veteran Republik Indonesia Ke - 68 Tahun, jajaran Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Blora kunjungi janda veteran perang Kemerdekaan di Desa Sumurboto"

Bupati Blora Arief Rohman hadiri Peringatan HUT LVRI Ke - 78 dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pemkab Blora siap membantu program LVRI

Peringati HUT LVRI 
BLORA, ME - Dalam rangka turut memeriahkan Hari Ulang Tahun Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Ke - 68 Tahun, serta meningkatkan semangat peduli kemanusiaan, terutama kepada para pejuang veteran, jajaran Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Blora, yaitu Kepala Markas PMI Blora, Yayuk, Wakil Ketua, Hariyadi dan Kuswanto, Sekretaris PMI, beserta tenaga kesehatan.

Pada Jumat (31/1/2025), Kepala Markas PMI Blora, Yayuk dengan didampingi Ketua LVRI Blora Mulyono, kunjungi Rasmi (90 tahun) janda pejuang kemerdekaan Republik Indonesia di Dukuh Ngori, Desa Sumurboto, Kecamatan Jepon. Untuk menengok kondisi kesehatannya sekaligus memberikan bingkisan paket sembako berupa beras 15 kg, telur 2 kg, makanan sereal dalam kemasan, serta sekaleng biskuit.

"Sementara ini kami bawakan dulu paket sembako, sambil kita cek kesehatannya Ibu Rasmi, janda veteran pejuang perang kemerdekaan kita, saat ini beliau dalam kondisinya sudah sepuh, dan tidak bisa kemana - mana, semoga bantuan kami bisa bermanfaat untuk beliau, sebagai generasi penerus Bangsa sudah menjadi kewajiban untuk membantunya," ujar Kepala Markas PMI Blora.

Para Veteran Pejuang Kemerdekaan RI dari DPC LVRI Blora

Apresiasi LVRI Blora
Di saat yang sama, Ketua DPC Legiun Veteran Repuplik Indonesia (LVRI) Kabupaten Blora, Mulyono menyampaikan apresiasi yang diberikan oleh berbagai pihak, mulai dari perorangan, BUMN hingga PMI, atas kepeduliannya kepada para pejuang veteran perang kemerdekaan. Menurutnya, para veteran ini memang layak untuk dibantu karena berkat perjuangan mereka, kita bisa mendapatkan kemerdekaan dan kehidupan yang lebih baik.

"Meskipun mereka benar - benar ikhlas dan tanpa pamrih berjuang untuk kemerdekaan negara ini, namun sebagai bangsa yang besar, kita sebagai generasi penerus bangsa harus bisa menghargai jasa - jasa para pahlawan kita, kami dari LVRI Blora mengucapkan terimakasih atas bantuan dari PMI, kemarin dari PLN Blora semoga makin banyak pihak yang bisa membantu kami, meringankan beban 172 veteran di Blora," ungkap Mulyono, yang juga pernah menjadi Ajudan Panglima ABRI, Jenderal TNI LB Moerdani ini.

Seperti yang telah diketahui, pada Kamis (30/1/2025) DPC LVRI Blora gelar upacara Peringatan HUT LVRI ke - 68 di Blora, yang dihadiri oleh Bupati Blora, Arief Rohman, beserta Forkompimda Blora, Kepala Badan Kesbangpol Blora, Ketua DPW LVRI Provinsi Jawa Tengah, Ketua DPC Pemuda Panca Marga Blora beserta jajarannya, dan para Ketua Ranting  dan Anggota Veteran se Blora. (Rome)

Posting Komentar

0 Komentar