Foto bersama Kepala Desa Tanjung terpilih dengan Kepala Dinas PMD dan Jajaran Forkompimcam Kedungtuban
"Pemerintah Desa Tanjung, Kecamatan Kedungtuban, Kabupaten Blora gelar pemilihan Kepala Desa Antar Waktu, untuk mencari Kepala Desa sebelumnya yang meninggal dunia"
Pilkades Antar Waktu
BLORA, ME - Bertempat di Balai Desa Tanjung, pada hari Minggu (11/9/2022) telah digelar Musyawarah Pemilihan Kepala Desa Antar Waktu, oleh Panitia Pilkades Antar Waktu Desa setempat. Dengan demikian, Saji, sebagai pejabat sementara Kades Tanjung akan mengakhiri tugasnya setelah Kades terpilih dilantik.
Terdapat tiga orang yang mencalonkan diri untuk dalam Pilkades Antar Waktu Desa Tanjung tersebut, yaitu calon dengan nomor urut 1, Subakri dengan simbul gambar padi, kemudian nomor 2. Sukisman, dengan simbol gambar jagung dan nomor urut 3, bernama Karno dengan simbol gambar ketela.
Pelaksanaan Pilkades Antar Waktu tersebut diikuti oleh 71orang, yang memiliki suara atau hak pilih yang mewakili warga Desa Tanjung, setelah melalui Musyawarah Desa yang dilaksanakan sebelum pencoblosan berlangsung.
Subakri Menangi Pilkades
Turut hadir menyaksikan pelaksanaan Pilkades Antar Waktu tersebut, adalah para Pejabat yang tergabung dalam Forkopimcam Kedungtuban, yaitu Camat Kedungtuban Rajiman, Kapolsek AKP Sujiharno, Danramil Kapten Inf Suahmad, masyarakat dan beberapa tamu undangan lainnya.
Tidak membutuhkah waktu yang lama setelah pencoblosan, hasil penghitungan hak suara, untuk menentukan siapa yang terpilih sebagai Kepala Desa pun dilaksanakan, dengan hasil Subakri memperoleh suara sebanyak 51, kemudian Karno 19, Sukisman 1 suara.
"Alhamdulillah musdes PAW Desa Tanjung berjalan lancar, semoga calon yang terpilih akan membawa kemajuan untuk Desa Tanjung menjadi lebih baik" ucap Rajiman Camat Kedungtuban kepada awak media.
(ME/MET)
0 Komentar