IKLAN




 

Jaman Edan Ini, Bekali Anak Pendidikan Islami

Akhirussanah KB/TK Islam Baitunnur Blora yang menampilkan program pembelajaran mengaji Al Qur'an

"Untuk menghadapi jaman yang semakin edan ini, pendidikan Islam menjadi sarana untuk membentengi generasi penerus Bangsa"

Akhirussanah KB/TK Baitunnur
BLORA, ME - Yayasan Pendidikan Islam Masjid Agung Baitunnur Blora gelar Hubbul Qur'an dan Akhirussanah Angkatan ke - 19 di Gedung Pertemuan Larasati Blora, pada hari ini Sabtu (8/6/2024). Kegiatan yang menandai selesainya murid - murid Kelompok Belajar dan Taman Kanak - Kanak B itu dihadiri oleh jajaran Pengurus Yayasan, Dinas Pendidikan Kabupaten Blora.

Tidak ketinggalan Ketua Himpunan Pendidikan Anak Usia Dini (Himaudi) dan Ketua Gabungan Organisasi Pengelola Taman Kanak - Kanak Indonesia (GOPTKI) Kabupaten Blora, para Guru dan Wali Murid, serta anak - anak KB/TK Islam Baitunnur yang lulus pada tahun ajaran 2023/2024 ini.

"Kami ucapkan terimakasih atas kehadiran para Pengurus Yayasan Masjid Agung Baitunnur Blora, Dinas Pendidikan Kabupaten, Ketua Himpaudi dan GOPTKI, Guru - Guru dan para Wali Murid serta anak - anakku yang kucintai, tak ketinggalan apresiasi yang setinggi - tingginya untuk sumbangan moril dan materiilnya untuk pelaksanaan Akhirussanah ini" ujar Kepala Sekolah KB/TK Islam Baitunnur Blora, Hj. Rumwini.

Tidak Buka PPDB
Dalam sambutannya, Hj. Rumwini juga menyampaikan bahwa KB/TK Islam Baitunnur Blora pada tahun ini tidak membuka pendaftaran peserta didik baru (PPDB). Dikarenakan sudah ada permintaan dari para Wali Murid untuk mendaftarkan putra putrinya sebelumnya.

"Kami mohon maaf, pada tahun ini sengaja tidak membuka PPDB untuk siswa siswi KB/TK, dikarenakan sudah ada sekitar 70 - 80% yang mendaftar dari Wali Murid sebelumnya, kami mengucapkan terimakasih atas kepercayaannya kepada Yayasan Masjid Agung Baitunnur untuk mendidik putra putri Bapak Ibu sekalian," ungkapnya.

Saat dikonfirmasi kepada Orang Tua Wali Murid yang hadir, di antaranya adalah dua Bapak, Suyatno dan Umbaran Wibowo, dua orang tua yang bekerja sebagai Aparatur Pertahanan dan Keamanan Negara (TNI - Polri) ini, mengungkapkan kepercayaannya atas sistem pendidikan di Baitunnur Blora, yang mengajarkan pendidikan akhlak dan budi pekerti Islami, telah terbukti membangun mental dan spiritual anak yang baik, sopan dan berani.

"Di jaman yang edan ini, pendidikan Islam menjadi sarana terbaik untuk membentengi anak sebagai generasi penerus Bangsa ini, dan Baitunnur adalah yang terbaik, saya sebagai orang tua sangat terbantu untuk membentuk karakter dan mental jadi pemberani, cerdas dan Islami," ujar Umbaran Wibowo kepada Monitor Ekonomi. (Rome)


Posting Komentar

0 Komentar