IKLAN




 

Polres Blora - BCC Peringati Hari Buruh Dengan Bagi Sembako

Kapolres Blora, AKBP Ferry Irawan, SIK didampingi Direktur Blora Crisis Center, Amien Farid Wahyudi menyerahkan paket sembako kepada perwakilan buruh harian yang terdampak Covid 19 secara ekonomi, sekaligus Peringatan Hari Buruh Sedunia di Blora (rome)

"Sinergitas antara jajaran Kepolisian Resort Blora dengan Lembaga Swadaya Masyarakat Blora Crisis Center ini patut dicontoh, Peringatan Hari Buruh se - Dunia dirayakan dengan bagi - bagi sembako, untuk para pekerja sektor informal yang terdampak Covid 19"

Peringati Hari Buruh
BLORA, ME - Bertempat di teras timur Gedung Olah Raga "Mustika", ratusan paket sembako diserahkan oleh Kapolres Blora, AKBP Ferry Irawan SIK, kepada perwakilan penerima yaitu buruh lepas proyek bangunan, bernama Yitno, warga Kelurahan Tegalgunung, Kecamatan Blora. Dengan didampingi oleh Wakapolres Blora, Kompol Mohammad Samdani, dan Direktur Blora Crisis Center (BCC), Amin Faried Wahyudi, dan Rudi Mbahe, pada Jumat pagi (1/5/2020).

Kapolres, AKBP Ferry Irawan, SIK menyampaikan apresiasinya atas inisiasi dari BCC untuk melaksanakan bakti sosial bagi sembako, untuk para pekerja informal.

"Ini adalah inisiatif dari BCC yang mengajak kita, untuk bersinergi membagi sembako, kepada saudara - saudara pekerja kita, yang terdampak Covid 19, secara ekonomi, untuk peringati Hari Buruh ini, mohon diterima, sedikit bantuan ini semoga bermanfaat," ujarnya dalam pidato sambutannya.

Buruh Terdampak Covid
Sementara itu, Direktur BCC, Amien Farid Wahyudi, menyampaikan terimakasih atas bantuan dan dukungan dari Polres Blora, dalam peringatan Hari Buruh, yang dilaksanakan dengan agenda yang positif yaitu pembagian ratusan paket sembako.

"Kami ucapkan terimakasih yang terhingga atas dukungan Polres, dalam peringatan Hari Buruh ini, ditengah wabah penyebaran virus Corona ini, dampak ekonomi dan sosial juga dialami oleh para buruh kecil, yang bekerja di sektor informal, karena ada kebijakan protokol Covid 19, untuk menjaga jarak dan tinggal di rumah saja, banyak buruh yang kehilangan pekerjaannya, ini akan berdampak secara sosial dan ekonomi, bila tidak segera ditangani dan dibantu," tandasnya kepada Monitor Ekonomi.

Suwarni, seorang penjual kopi merasa sangat gembira mendapatkan paket sembako tersebut, menurutnya bantuan tersebut,sangat berguna untuk memenuhi  kebutuhan rumah tangganya.

"Terimakasih pak Kapolres, pak Amin BCC atas bantuannya, semoga ini menjadi berkah untuk kami, dan semoga sukses dalam melaksanakan tugas, yaitu berantas Corona, biar bisa kembali normal, warung kembali ramai dikunjungi pembeli," ujarnya dengan penuh suka cita. (Rome)

Posting Komentar

0 Komentar