IKLAN




 

Kadindagkop UKM : "Pupuk Untuk Masa Tanam Kedua Aman"

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Blora, Ir. Reni Miharti, M.Agr.Bus menjelaskan terkait pengurangan subsidi pupuk untuk petani di Blora oleh Kementerian Pertanian

"Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM Blora mengungkapkan bahwa stok pupuk petani untuk masa tanam kedua aman"

Rakor Sektor Pertanian

BLORA, ME - Bupati Arief Rohman pimpin rapat koordinasi membahas masalah kelangkaan pupuk dan anjloknya harga gabah petani pada masa panen pertama, periode Januari hingga Maret 2021 ini.

"Terkait distribusi pupuk ini mendapatkan perhatian dari Bareskrim Polri, apalagi Polres Blora telah berhasil membongkar penimbunan pupuk di Desa Gabusan, baru - baru ini, saya ingin ke depan pupuk benar - benar tercukupi untuk petani kita, baik yang persawahan maupun lahan petani hutan," ujarnya membuka pidato pengarahannya.

Subsidi Pupuk Berkurang

Sementara itu, di saat yang sama Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Blora, Reni Miharti menyampaikan bahwa subsidi pupuk untuk petani Blora telah dikurangi jatahnya dari Pemerintah Pusat atau Kementerian Pertanian.

"Subsidi pupuk untuk tahun ini dikurangi subsidinya oleh Kementerian Pertanian, sebelumnya petani diberikan 300 kg pupuk bersubsidi untuk per hektarnya, kini hanya mendapatkan 100 kg atau satu kwintal untuk per hektarnya, sisanya diharapkan menggunakan pupuk non subsidi untuk mencukupi kebutuhannya," paparnya.

Sarmidi, SP, MM
Stok Pupuk Siap

Terkait data stok pupuk untuk masa tanam kedua diungkapkan oleh Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM Blora, Sarmidi, telah mencukupi dan siap di gudang - gudang pupuk di Blora.

"Untuk stok pupuk, kami memiliki data dari empat gudang pupuk, yaitu di Bangkle milik Petrokimia, Ngawen Pusri, Randublatung Petrokimia, dan Cepu, sudah tersalurkan ke kios 8858 ton pupuk Urea, begitu juga dengan pupuk jenis ZA, SP36, Phonska, dan Petrogranik, jadi kebutuhan pupuk pada MT 2 sudah siap," ungkapnya.

Di saat yang sama, Agung Nugroho, Agen Pemasaran Pupuk Pusri dan Distributor pupuk, H. Sukiban membenarkan bahwa stok pupuk untuk masa tanam kedua telah siap di gudang - gudang penyalur pupuk di Blora. (Rome)

Posting Komentar

0 Komentar